Notaris Muslim Indonesia (NMI) Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir Pati

(Foto: Notaris Muslim Indonesia (NMI) berikan bantuan nasi bungkus di Desa Mintobasuki kecamatan Gabus Pati, Jumat 12 Februari 2021)

Kabarpatigo.com - GABUS - Bencana banjir yang terjadi di beberapa kecamatan yang ada di Pati, menyentuh hati para Notaris Muslim Indonesia (NMI) untuk bergerak melakukan penggalangan dana guna membantu korban bencana alam di wilayah Pati.

Pendistribusian bantuan yang berupa 400 nasi bungkus dengan air minum ini didistribusikan oleh NMI di Desa Mintobasuki Kecamatan Gabus Kabupaten Pati, Jumat (12/2/21).

Menurut AB Purwanto Pengurus Pusat NMI Bagian Pengabdian Masyarakat, Desa Mintobasuki salah satu lokasi yang cukup lama terdampak dari meluapnya sungai Silugonggo Juwana, yang mengakibatkan rumah warga terendam banjir cukup lama.

"Kami melibatkan diri untuk turut meringankan beban warga yang terkena musibah banjir di Pati," kata AB Purwanto.

Kegiatan ini merupakan kepedulian NMI dalam membantu dan meringankan beban warga korban banjir. Baksos ini juga hasil kerja sama dengan Himpunan Putra-Putri Keluarga Angkatan Darat (Hipakad) Kabupaten Pati.

"Apapun yang bisa kita sumbangkan untuk meringankan saudara-saudara kita yang mengalami bencana ini," tutupnya. (aa)

#NotarisMuslimIndonesia

Komentar