Persipa Ditantang Persebi di Final Liga 3 Zona Jateng

(Foto: Bintang lokal Persipa Pati Aldo Kurniawan siap gempur Persebi Boyolali di final Liga 3 Zona Jateng 2021)

Kabarpatigo.com - Liga 3 Zona Jateng tak kalah seru dengan liga 2 atau pun liga 1. Perebutan tiket untuk lolos dan menjadi tim promosi di Liga 2 juga berlangsung sengit. 

Persipa Pati akan melawan Persebi Boyolali pada laga final Liga 3 Zona Jateng. Meski pernah bertemu, Persebi pernah menaklukan Persipa pada laga babak 10 besar. 

Menyadur dari Solopos.com Persebi dan Persipa akan dipertemukan di laga final Liga 3 Jateng yang digelar di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Rabu (15/12/21).

Persipa dinyatakan lolos ke final setelah mengalahkan PSIP Pemalang dalam drama adu penalti 4-1 (2-2), Selasa (7/12/21).

Sementara itu, Persebi memastikan tiket ke partai puncak seusai membungkam perlawanan Persak Kebumen dengan skor 2-1 di Stadion Moch Soebroto, Kota Magelang, Rabu (8/12/21).

Bagi Persebi, Persipa bukanlah lawan asing. Kedua tim pernah bersua saat berebut posisi juara Grup G pada babak 10 besar Liga 3 Jateng di Stadion Hoegeng, Kota Pekalongan, 30 November lalu. Kala itu, Persebi mampu menundukkan perlawanan Persipa dengan skor 4-3.

Meski demikian, Manajer Persebi, Kukuh Hadiatmo, enggan jemawa. Ia meminta para pemainnya tidak meremehkan Persipa Pati hingga membuat kesalahan di laga penentuan juara.

Kukuh pun mengaku tidak akan membuat persiapan khusus untuk menghadapi Persipa. Ia hanya berharap seluruh pemain Persebi bisa tampil fit dan dalam kondisi bugar saat melakoni partai puncak Liga 3 Jateng.

“Enggak ada strategi khusus untuk menghadapi Persipa Pati. Bagi saya yang penting, anak-anak bisa main baik dan kompak. Itu saja,” ujar Kukuh kepada Solopos.com, Rabu petang.

Menurut Kukuh, permainan yang kompak dan kerja sama tim yang baik merupakan kunci Persebi tampil impresif sepanjang Liga 3 Jateng.

Permainan kompak ini pulalah yang membuat Persebi hingga kini menjadi satu-satunya tim Liga 3 Jateng yang belum terkalahkan.

Dari sembilan laga yang dilakoni sejak babak penyisihan, skuat besutan Gatot Barnowo itu selalu meraih kemenangan. (red)

#PersipaPati

Komentar