Menghadapi New Normal, Anggota DPRD Provinsi Jateng Serahkan APD Kepada Dinkes Rembang

(Foto : anggota DPRD Jateng Supriyanto, SH menyerahkan bantuan APD kepada Dinkes Rembang di kantor Dinkes Rembang)

Kabar PatiGo.com - Rembang - Anggota Dewan perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Jateng dapil 4 (Pati dan Rembang), Supriyanto, SH (Fraksi Golkar), Ir. Alwin Basri, MM, M.IKom (Fraksi PDIP), Endro Dwi Cahyono, ST (Fraksi PDIP), Abdul Aziz, S.Ag, M.Si (Fraksi PPP), dan Kartina Sukawati, SE, MM (Fraksi Demokrat) menyerahkan bantuan berupa alat pelindung diri (APD) kepada Dinas Kesehatan Kabupaten Rembang, Kamis (28/5).

Anggota DPRD Provinsi Jateng, Supriyanto, SH usai memberikan bantuan APD itu mengatakan bantuan ini merupakan wujud perhatian semua anggota dewan terhadap tim medis sebagai garda terdepan dalam menangani pandemi covid-19 di daerah itu.

"Bantuan ini bersumber dari provinsi melalui teman-teman dewan yang berasal dari satu dapil, yakni Pati dan Rembang sebagai wujud kepedulian terhadap tim medis," ujarnya.

Supriyanto juga menjelaskan selain menyerahkan bantuan APD itu, DPRD juga menanyakan langsung kesiapan tim medis serta perkembangan penanganan covid-19 di wilayah Rembang, terutama dalam menghadapi New Normal.

"Dalam menghadapi new normal, sebagai garda terdepan dalam penanganan kasus dan penanggulangan pencegahan, Dinkes selalu bekerja dengan innovatif dan kreatif dalam rangka supaya masyarakat tetap produktif beraktifitas tetapi juga tercegah dari covid-19," kata Supriyanto

(Foto : DPRD Jateng dapil 4 menyerahkan bantuan APD kepada Puskemas Rembang 1)

Menurut politisi Golkar Supriyanto, ada beberapa innovasi yang dapat dilakukan oleh Dinkes dalam menghadapi new normal bersinergi dengan Desa. Innovasi-innovasi itu yang dibutuhkan dari Dinkes, karena masyarakat akan mengacu pada Dinkes sesuai tugas dan pokoknya.

"Dinkes dalam hal ini tenaga medis mulai rutinitas memakai ADP, Dinkes bersinergi dan bekerja sama dengan Desa dengan mengadakan kegiatan-kegiatan yang berdampak kepada penumbuhan kekebalan tubuh (imun). Penanaman rempah-rempah di lahan-lahan kosong untuk pencegahan supaya tubuh sehat. Serta mengadakan program senam massal pada jam 10.00 siang. Karena masyarakat butuh pengamanan body, butuh psikis dan kekebalan dari dalam tubuh," jelas Supriyanto

Sementara Dinkes Kabupaten Rembang, dr. Ali Syafi’i memberikan apresiasi karena bantuan berupa APD memang sangat dibutuhkan oleh tim medis saat ini.

"Terima kasih kepada anggota DPRD Provinsi Jateng, tanpa arahan dan support dari beliau bantuan APD tidak akan terwujud," ungkapnya. (AA)

#dprdjateng #fraksidprdjateng #golkarjateng #supriyanto #DKKRembang


Komentar