Berjalan Tertib dan Kondusif Ribuan Jamaah Hadiri dan Ikuti Shalat Ied di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati

(Foto: suasana shalat Idul Fitri 1 Syawwal 1444 H di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati, Jumat 21 Apr 2023)

Kabarpatigo.com - PATI - Ribuan jamaah Muhammadiyah di wilayah Kabupaten Pati melaksanakan shalat Idul Fitri 1444 Hijriah di Halaman Stadion Joyo Kusumo Pati Jumat (21/4/23) pagi.

Pantauan dari panitia, jamaah yang hadir dan mengikuti shalat Ied diprediksi sekitar 2.000 hingga 3000 jamaah. Dan pelaksanaan shalat Idul Fitri berjalan khidmat dan kondusif.

"Jamaah yang hadir cukup lumayan banyak ya sekitar 2000 hingga 3000 jamaah, apalagi kendaraan tidak muat masuk di area halaman stadion," terang Hariyono komandan Kokam Pati saat pimpin pengaturan parkir.

Baca Juga: Ketua Muhammadiyah Pati: Warga Muhammadiyah untuk Mengedepankan Sikap Saling Menghormati dan Berlapang Dada

Khairul Latif salah satu panitia pelaksanaan shalat Ied juga mengatakan jamaah yang hadir membludak dan melebihi batas shalat jamaah seperti tahun sebelumnya.

"Ini jamaah yang hadir banyak, tahun lalu sampai tengah, ini jamaah melebih dan meluber ke selatan," ucap Khairul.

Jamaah yang ikut hadir dan shalat Ied di halaman Stadion Joyo Kusumo Pati mayoritas berasal dari Pati Kota, Tlogowungu, Margorejo, dan Gembong.

Rangkaian acara shalat Idul Fitri 1 Syawal 1444 H mulai kegiatan takbir, informasi, ucapan terima kasih persyarikatan, dan sholat Idul Fitri hingga ceramah dari H. Sutaji, SH, MM.

Tema Khutbah yang disampaikan Khatib H. Sutaji, SH, MM dalam pelaksanaan shalat Idul Fitri 1 Syawwal 1444 H adalah "Menjaga Kesucian Diri Pascaramadan". Sedangkan pelaksanaan shalat Ied sendiri dimulai pukul 06.35 WIB. (aa)

Komentar