Gandeng Majelis Tabligh Muhammadiyah dan Aisyiyah, Lazismu Pati Gelar Workshop Da'i Zakat

(Foto: Workshop Da'i Zakat yang dilaksanakan Lazismu Pati, Minggu 4 Apr 2021)

Kabarpatigo.com - PATI - Lembaga Amil Zakat, Infaq, dan Shadaqah Muhammadiyah (Lazismu) Pati bekerja sama dengan Majelis Tabligh PDM Pati dan Aisyiyah menyelenggarakan Workshop Da’i zakat di Gedung Dakwah Muhammadiyah Pati pada hari Minggu (4/4/21).

Kegiatan da’i zakat dimaksudkan sebagai upaya para da’i Muhammadiyah untuk menyampaikan pentingnya kewajiban kaum muslimin dalam menunaikan zakat dan diharapkan dari sisi jumlah muzakki mengalami peningkatan.

"Workshop da'i zakat diharapkan bisa memberikan pemahaman yang benar kepada para da'i tentang essensi zakat itu sendiri. Zakat di era sekarang mestinya bisa berperan sebagai filantropi modern yang bisa berdampak pada pembangunan dan keadilan sosial," kata Moh. Asnawi ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Pati saat memberikan sambutan di acara workshop Da'i Zakat.

Kegiatan da’i zakat diikuti oleh utusan dari para mubaligh/mubalighat yang dipilih oleh Majelis Tabligh PDM dan Majelis Tabligh Aisyiyah yang dipilih dari setiap kecamatan di Kabupaten Pati, dan kegiatan workshop ini dilaksanakan dengan tetap menjaga protokol kesehatan.

Direktur Lazismu Pati Bukhori Muslim berharap melalui Workshop Da’i untuk membekali para Da'i zakat tentang ilmu zakat secara fiqh dan perkembangan kontemporer.

"Memberikan materi dan penyadaran tentang zakat kepada para jamaah yaitu minimal 25 % dari keseluruhan materi yang diberikan," ujar Bukhori.

Asnawi juga memberikan penekanan akan pentingnya keberadaan Lazismu secara kelembagaan, menurutnya dengan penguatan regulasi akan memberikan hasil optimal dalam pemberdayaan ekonomi ummat.

"Pelembagaan zakat dengan penguatan regulasinya lebih memberikan hasil optimal dalam pemberdayaan ekonomi keummatan," pungkas Asnawi. (aa)

#MuhammadiyahPati

Komentar