Sembako Tahap I MCCC (Muhammadiyah Covid-19 Command Center) Pati Sudah Tersalurkan

(Foto : Ketua PDM Moh. Asnawi memberikan sambutan dalam kegiatan Pentasyarufan)

Kabar PatiGo.com - PATI - Bertempat di halaman kantor Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Pati di Jln. Dr. Susanto no. 27, Lazismu Pati bersama Muhammadiyah Covid-19 Command Center (MCCC) Pati melaksanakan kegiatan pentasyarufan (pembagian) sembako, Rabu (22/4/2020).

Moh. Asnawi ketua PDM Pati menjelaskan pergerakan Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah untuk mewujudkan diri sebagai khoiro ummah (ummat yang terbaik) dan khoiro nas (manusia yang terbaik). Terlebih di dalam kondisi wabah Corona, Muhammadiyah punya tanggung jawab kepada masyarakat yang terdampak Covid-19.

"Muhammadiyah sebagai gerakan dakwah Islam senantiasa eksis untuk mewujudkn diri sebagai khoiro ummah, khoirun nas yang senantiasa peduli dalam misi kemanusiaan. Kebutuhan masyarakat yang terdampak covid menjadi salah satu tanggung jawab Muhammadiyah, juga ormas lain dan pemerintah. Maka pentasyarufan sembako sedikit meringankan beban mereka," jelas Asnawi

Menghadapi kondisi seperti ini Moh. Asnawi juga mengajak untuk selalu bersabar, ikhlas, tawakkal, dan ikhtiar.

"Covid-19 merupakan ujian Allah. Setiap ujian hanya bisa dilalui oleh orang-orang yang sabar, ikhlas, tawakkal dan berikhtiar, pungkasnya.

Sementara itu, Bukhori Muslim Direktur Lazismu Pati menerangkan agenda bersama dengan MCCC Pati, membantu masyarakat yang terdampak covid 19 dalam bidang sosial ekonomi sehingga dapat menanggulangi meningkatnya kemiskinan.

"Membantu masyarakat yang terdampak covid-19 dalam bidang sosial ekonomi sehingga dapat menanggulangi meningkatnya kemiskinan," terang Bukhori.

(Foto : ketua PDA Lintal Muna memberikan sembako kepada salah satu Guru swasta non bersertifikasi)

Turut hadir dalam kegiatan pentasharufan adalah Pimpinan Daerah Ortom (Aisyiyah, Pemuda Muhammadiyah, Nasyiatul Aisyiyah, Hizbul Wathan, Tapak Suci, Pelajar Muhammadiyah) dan SSR TB Care Aisyiyah Kabupaten Pati di bawah naungan MCCC (Muhammadiyah Covid-19 Command Center Pati).

Sembako MCCC Pati tahap pertama yang ditasyarufkan sebanyak 700 paket sembako, 2800 Masker dan 100 Handsanitizer. Adapun warga yang mendapatkan sembako adalah Guru swasta yang belum bersertifikasi, tukang becak, para PKL, Relawan dan warga yang menjadi korban terdampak ekonomi akibat adanya pandemi wabah Corona.

Bukhori berpesan dalam kondisi seperti ini perlu meningkatkan rasa empati terhadap saudara yang terdampak covid-19, serta mematuhi himbauan pemerintah dan ulama dalam rangka memutus tali penyebaran covid-19.

"Dalam kondisi seperti ini perlu kita meningkatkan rasa empati kita terhadap saudara kita yang terdampak covid-19. Kepada masyarakat dalam kondisi seperti ini patuhi himbauan pemerintah dan ulama dalam rangka memutus tali penyebaran covid-19," pesannya. (AA)

#muhammadiyah #MuhammadiyahPati #lazismupati

Komentar