Miris, Baut Jembatan Penghubung Pati-Grobogan Lepas dan Hilang

(Foto: Jembatan Tanjang Pati)

Kabarpatigo.com - PATI - Beredar video yang memperlihatkan baut jembatan Tanjang, Desa Tanjang, Kecamatan Gabus Kabupaten Pati, lepas dan hilang. Video yang diunggah warga itu pun viral di media sosial.

Jembatan Tanjang merupakan penghubung antara Pati menuju Grobogan atau sebaliknya. Setiap hari, intensitas pengguna jalan yang melewati jembatan tersebut relatif tinggi.

Beberapa hari belakangan ini warga resah, pasalnya beberapa baut jembatan Tanjang lepas dan hilang.

Baca Juga: Muhammadiyah Pati Apresiasi Gerakan Lazismu dalam Penggalangan Dana untuk Palestina, Salah Satunya "Filantropi Camp"

Di satu titik kerangka jembatan terlihat ada dua baut yang lepas dan hilang. Sementara di titik yang lain juga terlihat ada baut yang akan lepas.

Kondisi tersebut dirasa sangat dikhawatirkan warga, karena berpotensi membahayakan pengguna jalan.

Belum diketahui secara pasti, lepasnya baut jembatan Tanjang tersebut apakah dicopot orang ataukah lepas sendiri.

Panas ekstrem yang terjadi saat ini dimungkinkan menjadi penyebab lepasnya salah satu baut jembatan,” ungkap Sunarno, warga Tanjang, Jumat (3/11/23).

Warga berharap segera ada tindakan dan penanganan dari pihak terkait untuk segera mengganti baut kerangka jembatan Tanjang yang lepas tersebut, sehingga warga tak lagi khawatir ketika melintas. (iNews.id)

Komentar