Asah Kreativitas Anak dan Kenalkan Profil Sekolah, MIM Tambaharjo Pati Gelar Lomba Mewarnai

(Foto: suasana lomba mewarnai di MI Muhatta, Sabtu 24 Jan 2026)

Kabarpatigo.com - PATI - Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah (MIM) Tambaharjo Kabupaten Pati menyelenggarakan lomba mewarnai, calistung (baca, tulis dan hitung), dan hafalan surat pendek baru-baru ini, Sabtu (24/1/26).

Lomba ini diharapkan menjadi ajang untuk mengasah kreativitas bagi anak-anak usia Taman Kanak-Kanak (TK).

Ketua Panitia Lomba, Khoriah Nurvitriani mengatakan, selain untuk mengasah kemampuan anak-anak TK, lomba ini juga bertujuan untuk mengenalkan eksistensi MI Muhammadiyah Tambaharjo (MI Muhatta) kepada orang tua siswa.

"Peserta berjumlah sekitar 124, dari TK Al Manar, TK Aisyiyah 4, dan TK Taman Firdaus," ujar Khoriah Nurvitriani.

Khoriah bersyukur acara tersebut berjalan sesuai rencana. Hal ini tidak terlepas dari peran para MI Muhatta juga guru TK yang telah membantu mengondisikan peserta lomba.

"Harapannya semoga MIM (MI Muhatta) bisa dikenal masyarakat luas, dan semoga SPMB tahun ini banyak siswa yang mendaftar," jelasnya.

Baca juga: Jelang Korpri Fun Run, Pemkab Pati Gelar Gala Dinner Bersama Kepala BKN

Baca juga: Daftar Lokasi yang Digeledah KPK Imbas Korupsi Sudewo, Salah Satunya Koperasi Arta Bahana Syariah

Khoriah sapaan akrabnya, mengungkapkan tentang rencananya untuk menggelar lomba serupa di tahun yang akan datang.

"Untuk tindak lanjut masih evaluasi lagi apa yang perlu diperbaiki," sambungnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah MI Muhatta Sukarto mengungkapkan, kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian program SPMB.

Sukarto berharap lomba ini dapat menarik perhatian para peserta lomba dan orang tua, agar menyekolahkan putra-putrinya di Muhammadiyah Tambaharjo.

"Harapannya semoga kuota penerimaan murid baru tahun ini terpenuhi," harapnya. (as)

Komentar