Memaksimalkan Pelayanan publik, Pemkab Pati Dapat Bantuan Ribuan Face Shield

(Foto : Bupati Haryanto menerima bantuan Face Shield Kegiatan Jaring Pengaman Ekonomi Tahap II APBD Ptov. Jateng Tahun Anggaran 2020)

Kabarpatigo.com - PATI - Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Pati menerima Bantuan Face Shield Kegiatan Jaring Pengaman Ekonomi Tahap II APBD Provinsi Jawa Tengah Tahun Anggaran 2020 di Pendopo Kabupaten Pati, Sabtu, (12/9/20).

Kegiatan ini dihadiri oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra, Asisten Ekonomi Pembangunan, serta para Kepala OPD dari Dinas Sosial, DPMPTSP, Dinas Kesehatan, Disdukcapil juga para camat.

Jumlah Face Shield yang diberikan yaitu 38.080 buah. Merupakan hasil karya dari para perempuan kepala keluarga, perempuan penyandang disabilitas, perempuan korban kekerasan, perempuan migran, serta ibu rumah tangga dari berbagai daerah di Jawa Tengah.

(Foto : Face Shield)

Bupati Pati Haryanto mengatakan, program ini dilaksanakan sebagai upaya Pemprov Jateng untuk menunjang kelangsungan hidup para pekerja. Pengerjaan face Shield ini dilakukan oleh 56 kelompok kerja, dengan nilai anggaran sebesar 261 juta rupiah.

Bupati mengungkapkan Face Shield akan dibagikan ke seluruh instansi pelayanan publik hingga ke pemerintah desa. Ia menegaskan pemakaian masker merupakan perlindungan utama dalam pencegahan penularan covid-19. Namun penggunaan face shield untuk pelindung tambahan agar pelayanan publik semakin maksimal.

"Dengan adanya penyerahan bantuan face shield dapat mencegah penyebaran virus Covid-19 tidak berkembang di area pelayanan publik," tegas Bupati. (red)

#BupatiPati #Haryanto #GerakanMemakaiMasker #PemprovJateng

Komentar