(Foto: pengendara motor yang ditabrak dibantu oleh petugas di lampu merah depan kantor Pengadilan Negeri Pati, Rabu 7 Jan 2026)
Kabarpatigo.com - PATI - Sebuah mobil tahanan yang membawa Teguh Istiyanto dan Supriyono alias Botok dikabarkan mengalami insiden di jalan.
Informasi tersebut mencuat setelah beredarnya sebuah video di media sosial yang memperlihatkan seorang wanita tergeletak di tepi jalan, tepat di area penyeberangan. Di Sekitar Lampu Merah RS KSH, Rabu (7/1/26).
Dalam video yang beredar, tampak kondisi di lokasi kejadian cukup ramai, dengan sejumlah orang dan petugas di sekitar korban.
Namun, hingga kini belum diketahui secara pasti kronologi kejadian maupun keterkaitan langsung mobil tahanan tersebut dengan insiden yang terjadi.
Baca juga: Presiden Prabowo Umumkan Swasembada Pangan Nasional 2025
Baca juga: Dandim 0718/Pati Tinjau Percepatan Pembangunan KDKMP di Wilayah Kecamatan Gabus
Baca juga: Tegang dan Banyak Instruksi Sidang Lanjutan Aktivis AMPB Botok dan Teguh
Baca juga: Viral Video di Pati, Warga Tolak Lapangan Desa Dibangun Koperasi Merah Putih
Sampai info ini diturunkan, pihak kepolisian belum memberikan keterangaln resmi terkait peristiwa tersebut.
Belum ada penjelasan mengenai kondisi wanita dalam video, maupun klarifikasi apakah benar mobil tahanan yang membawa Teguh dan Botok terlibat dalam insiden tersebut.
Publik masih menunggu penjelasan resmi dari aparat penegak hukum guna memastikan fakta sebenarnya dan menghindari simpang siur informasi yang berkembang di masyarakat. (red)

Komentar
Posting Komentar