Ujian Praktik SIM C Terbaru Mulai Diterapkan Satlantas Polresta Pati

(Foto : Ujian praktek SIM di Satpas 1436 Satlantas Polresta Pati, Jalan AKBP Agil Kusumadya Kecamatan Pati Kabupaten Pati)

Kabarpatigo.com - PATI - Satlantas Polresta Pati mulai menerapan ujian praktek SIM C dengan materi terbaru sesuai Keputusan (KEP) Kakorlantas Polri di lapangan ujian praktek SIM Satpas 1436 Satlantas Polresta Pati, Jalan AKBP Agil Kusumadya Kecamatan Pati Kabupaten Pati.

Kapolresta Pati Kombes Pol Andhika Bayu Adhittama melalui Kasat Lantas Kompol Asfauri menerangkan Bahwa terhitung mulai hari Senin 7 Agustus 2023 kemarin Satpas 1436 Satlantas Polresta Pati telah menerapkan materi ujian praktek SIM C sesuai dengan Kep Kakorlantas Polri.

Baca Juga: Terekam CCTV, Dua Pasangan Bule Menghipnotis Karyawan Toko Aksesoris di Pati

Perubahan materi praktek ujian SIM C ini dibuat agar lebih mempermudah masyarakat pemohon SIM untuk bisa lulus dalam mengikuti ujian, dengan tetap memperhatikan uji kompetensi dan kwalitas penerbitan SIM sehingga diharapkan faktor keselamatan di jalan tetap diutamakan,” katanya.

Kompol Asfauri mengungkapkan bahwa respon dari masyarakat atau pemohon SIM sangat baik, dan mereka sangat berantusias untuk mengikuti semua tahapan ujian SIM yang materi prakteknya lebih mudah dibandingkan dengan materi praktek sebelumnya.

Meskipun terdapat perubahan dalam materi ujian praktik SIM, tujuan utama tetap memastikan keselamatan berkendara,” Pungkasnya.(isknews.com)

Komentar