Tiga Truk Tangki Bantuan Air Bersih Disalurkan FWP di Desa Tambahmulyo Jakenan

(Foto: Forum Wartawan Pati salurkan bantuan air bersih di Desa Tambahmulyo Jakenan, Jumat 28 Sep 2023)

Kabarpatigo.com - JAKENAN - Forum Wartawan Pati (FWP) terus bergerak dalam menjalankan giat Bakti Sosial (Baksos) dengan menyalurkan bantuan air bersih efek dari musim kemarau yang berkepanjangan.

Setelah sebelumnya melakukan Baksos dengan menyalurkan 2 tangki air bersih di Desa Pantirejo Kecamtan Gabus, kini FWP kembali memberikan bantuan sebanyak 3 truk tangki air bersih ke Desa Tambahmulyo, Kecamatan Jakenan pada Jumat (29/9/23).

Ketua panitia Baksos FWP Heri Utomo menyatakan, bantuan ini merupakan kali kedua timnya dalam melaksanakan giat Baksos.

Nantinya, kegiatan serupa bakal terus digalakkan sebagai bentuk kepedulian FWP terhadap masyarakat Kabupaten Pati yang terdampak krisis air bersih efek dari musim kemarau.

"Hari ini kita menyalurkan sebanyak 3 tangki di Desa Tambahmulyo Jakenan, setelah sebelumnya pada Selasa lalu kami mengirim 2 tangki ke Desa Pantirejo Gabus. Ke depan, kita masih punya agenda serupa di desa-desa yang terdampak Kekeringan," tutur Heri Utomo.

Baca Juga: Kekeringan Melanda, Warga Sedulur Sikep Pati Gelar Tradisi Luru Banyu

Pihaknya juga mengucapkan terimakasih atas bantuan dari para donatur yang telah mendukung giat Baksos dari rekan-rekan FWP.

Kegiatan ini, kata dia, akan terus berkelanjutan. Tak hanya bantuan di musim kemarau, tetapi juga bantuan-bantuan lain yang dibutuhkan oleh masyarakat Pati.

"Sebenarnya tidak hanya bantuan air bersih. Kemarin saat banjir, kami juga menggalang dana untuk kegiatan Baksos. Jadwal FWP hadir untuk membantu dan meringankan beban masyarakat Pati yang terkena musibah," imbuhnya.

Sementara itu, Eka Kurnia Sejati selaku Kepala Desa (Kades) Tambahmulyo mengucapkan terimakasih kepada rekan-rekan FWP atas bantuan air bersih yang diberikan kepada masyarakatnya.

Menurutnya, sinergitas antara FWP dengan Kades harus tetap dijunjung tinggi untuk mewujudkan tatanan pemerintahan desa yang harmonis.

"Intinya kami berterimakasih kepada FWP atas 3 tangki yang disalurkan hari ini. Semoga dengan bantuan ini bisa membantu krisis air bersih di 2 dukuh yakni di Bangklean dan Bakkapas. Semoga ikatan baik antara kami dengan wartawan selalu baik," jelas Kades.

Eka berharap, kegiatan semacam ini bisa dijadikan contoh oleh organisasi lain yang ada di Bumi Mina Tani. Terlebih saat ini, ada ribuan warganya yang terdampak krisis air bersih. (aa)

Komentar