September Ada 47 Kebakaran di Pati, Pemicunya Bakar Sampah Sembarangan

(Foto: kandang ayam terbakar di dukuh Druju Desa Bungasrejo Jakenan, Selasa 26 Sep 2023)

Kabarpatigo.com - PATI - Intensitas kejadian kebakaran di Kabupaten Pati pada 2023 ini tergolong tinggi. Bidang Damkar Satpol PP Pati mencatat, hingga 26 September 2023, telah terjadi 122 peristiwa kebakaran.

Kepala Bidang Damkar dan Linmas Satpol PP Kabupaten Pati, Heru Kristianto mengatakan, lonjakan angka kebakaran terjadi pada bulan ini.

September ini saja, angka kebakaran mencapai 47 kejadian. Mayoritas merupakan kebakaran lahan yang kondisinya juga diperparah akibat kemarau panjang.

Selebihnya merupakan kebakaran rumah dan kandang ternak ayam. Selasa (26/9/23) kemarin, terjadi enam kebakaran di Pati.

(Foto: kabarpatigo.com)

Kebanyakan dipicu api pembakaran sampah yang melebar ke objek lain karena luput dari pengawasan.

Kemarin Senin malah ada kebakaran di sebuah kandang ternak ayam di Desa Bungasrejo (Kecamatan Jakenan)," kata dia Rabu (27/9/23).

Baca Juga: Selama Pencermatan DCT, KPU Pati Persilakan Partai Ganti Bacaleg

Akibat kebakaran ini, pemilik kandang diperkirakan rugi hingga Rp 1,4 miliar. Sebab, kapasitas kandang tersebut mencapai puluhan ribu ekor.

Heru menyebut, melonjaknya angka kebakaran di Kabupaten Pati pada September ini tidak terlepas dari aktivitas membakar sampah sembarangan.

”Masyarakat membuang dan membakar sembarangan tanpa melihat lingkungan sekitarnya. Sehingga api merambat ke rumpun bambu, kandang ayam, dan sebagainya,” kata dia.

Selain karena aktivitas membakar sampah, kebakaran juga dipicu faktor lain, di antaranya korsleting listrik, lupa mematikan kompor, dan pembakaran bediang (pengusir nyamuk di kandang sapi).

Heru mengimbau masyarakat agar tidak membakar sampah sembarangan. Menurut dia, lebih baik sampah ditimbun atau dibuang ke TPA. (tribunjateng.com)

(Foto: Kebakaran Rumah di desa Kedalon Batangan beberapa waktu lalu)

Komentar