(Foto: Bupati Pati Sudewo)
Kabarpatigo.com - PATI - Pemerintah Kabupaten Pati berkomitmen untuk terus memperkuat karakter generasi muda melalui pelestarian budaya Jawa.
Hal ini disampaikan langsung oleh Bupati Pati Sudewo dalam acara Wisudha Purna Wiyata Pawiyatan Tuwin Pamedharsabda (Permadani) yang digelar di Pendopo Kabupaten Pati pada Sabtu (19/7/25).
Baca juga: Tidak Seperti Biasanya, Polisi di Pati Bukannya Nilang, Tapi Malah Bagi-bagi Nasi
Baca juga: Ikuti CFD Pati, Anggota DPRD Jateng Supriyanto: Pengunjung Ramai, UMKM Tertata Rapi
Menurut Sudewo, di tengah pesatnya perkembangan zaman, keberadaan budaya Jawa tetap harus dijaga dan diwariskan, karena mengandung nilai-nilai luhur yang sangat penting dalam pembentukan karakter anak.
“Permadani masih punya komitmen konsisten untuk melestarikan budaya Jawa, budaya yang memiliki nilai-nilai luhur yang tinggi. Dan itu nanti akan kami kolaborasikan dengan kebijakan Pemerintah Kabupaten Pati dalam rangka penguatan karakter anak-anak,” ujarnya.
Sebagai bentuk nyata, Bupati menyampaikan bahwa Permadani akan bekerja sama dengan Dinas Pendidikan Kabupaten Pati untuk mengadakan berbagai pelatihan budaya di sekolah-sekolah.
Program yang akan dilaksanakan antara lain pelatihan bahasa Jawa, penulisan aksara Jawa, hingga latihan tari tradisional.
“Program-program ini akan kami dukung melalui anggaran dari APBD. Di situlah kebijakan saya untuk memperkuat karakter anak akan semakin nyata dan semakin lancar. Mudah-mudahan kolaborasi ini membuahkan hasil sebagaimana yang kita harapkan untuk Kabupaten Pati,” imbuhnya.
Bupati berharap kolaborasi ini tidak hanya meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan di Kabupaten Pati, tetapi juga menjadikan budaya lokal sebagai fondasi pembentukan karakter anak yang kuat dan berintegritas. (red
Komentar
Posting Komentar